Selain hunian bergaya modern minimalis, hunian ala Skandinavia juga banyak dilirik oleh kaum milenial di Indonesia. Gaya Skandinavia sendiri berawal dari hunian di negara-negara Nordic dengan inspirasi dari alam dan iklimnya. Karakteristik utama rumah Skandinavia ini sederhana dan alami.
Interiornya hanya diisi dengan furnitur dan benda-benda yang memang dibutuhkan saja sehingga terlihat lebih rapi dan lapang. Warna yang dipilih pun netral dan terang seperti putih, broken white, atau krem. Kalaupun ada dekorasi, biasanya hanya berupa tanaman hijau dalam pot atau elemen rajutan dan kain yang menambah suasana hangat. Desain rumah Skandinavia juga mengandalkan cahaya matahari untuk menerangi interior. Tidak heran jika jendelanya dibuat berukuran besar.
Baca juga: Keramik Bata Ekspos untuk Menghadirkan Pesona Rustic
Dari segi material, model rumah Skandinavia ini banyak menggunakan elemen kayu. Baik untuk furniture maupun pelapis lantai dan dinding. Apabila kamu hendak merealisasikan hunian ala Skandinavia, ada baiknya gunakan ubin granit motif kayu karena lebih praktis dan awet tanpa mengurangi nilai esensial dari gaya rumah Skandinavia tersebut. Berikut 7 pilihan ubin granit motif kayu yang tepat untuk bangunan ala Skandinavia.
Ubin granit motif kayu untuk hunian ala Skandinavia yang pertama terinspirasi dari keindahan kayu tropis asal Indonesia. Urat kayunya tampil cantik menawan. Ubin granit ini sendiri memiliki panjang hingga 1,2 meter sehingga cocok untuk hunian berukuran besar. Agar semakin menawan, ubin granit motif kayu ini disarankan dipasang dengan pergeseran 20 cm ke arah memanjang.
Elemen kayu memang identik dengan warna cokelat, tapi sebenarnya ada juga yang berwarna cerah. Misalnya saja ubin granit motif kayu warna abu-abu dan putih dari koleksi dMaloca. Ubin granit motif kayu dengan warna cerah ini ideal untuk rumah Skandinavia mungil supaya memberi efek lebih lapang. Permukaannya tidak licin dan bertekstur matt relatif halus.
Selain pada lantai, ubin granit motif kayu untuk model rumah Skandinavia juga bisa dipasang sebagai pelapis dinding outdoor karena tahan air dan anti lumut. Ubin granit dMoku terinspirasi dari kayu dengan tekstur khas hasil cutting. Uniknya, motif kayu pada ubin granit ini terdiri dari aneka warna homogen dan disusun ala batu-bata.
Baca juga: Rekomendasi Granit Area Outdoor Nuansa Batuan yang Super Kuat
Selanjutnya ada ubin granit motif kayu dengan nuansa hangat, dBalsa. Ubin granit ini menampilkan motif kayu dengan urat tipis meliuk yang memberi kesan dinamis. Permukaannya matt satin sehingga nyaman dipijak dengan kaki telanjang.
Agar tercipta suasana yang lebih hangat lagi, kami rekomendasikan ubin granit motif kayu dMeranti untuk model rumah Skandinavia minimalis idamanmu. Ubin granit ini menggunakan warna kayu merah natural atau cokelat kemerahan. Pola uratnya sangat cantik dan diproduksi secara random untuk kesan yang semakin natural. Dalam 1 kemasan terdapat 12 pola urat random.
Baca juga: 6 Keramik Warna Earth Tone untuk Rumah Mediterania Modern
Jika ingin warna lantai tampil kontras bersandingan dengan furnitur berwarna terang dan netral, ada baiknya gunakan ubin granit motif kayu dQuercia untuk desain rumah Skandinavia. Setiap kepingnya tampil natural dengan urat kayu bergelombang.
Terakhir ada dHybrida, ubin granit motif kayu untuk hunian ala Skandinavia berukuran 120×20 cm. Warnanya cokelat tua didominasi dengan urat kayu soft berwarna lebih gelap. Ubin granit yang terinspirasi dari kayu tropis ini bisa jadi pertimbangan untuk menghiasi area ruang keluarga dan kamar tidur.
Dari rekomendasi di atas, kamu lebih suka rumah Skandinavia dengan menggunakan ubin granit motif kayu yang mana?
Credit featured image: pinoyhousedesigns.com