fbpx
Select Language

Berita

Agustus 30, 2023
Berita

Roman Luncurkan 9 Koleksi Wall Tile Revamp yang Lebih Ringan dan Lebih Estetik

Share with

Sebagai pelopor inovasi keramik dinding bertaraf internasional, Roman kembali mengukuhkan reputasinya dengan meluncuran koleksi terbaru, Wall Tile Revamp, pada bulan Agustus 2023. Mengusung tagline “Revamp: lighter, prettier, affordable”, koleksi ini menawarkan keramik yang lebih ringan, estetik, dan harga terjangkau.

Roman, yang telah dikenal sebagai pemimpin pasar keramik premium berstandar ISO 13006, selalu menampilkan keramik dinding dengan desain mewah dan kilapan sempurna. Selain itu, keahlian Roman dalam memainkan pola dan tekstur keramik dekoratif menjadikannya pilihan para desainer interior untuk menciptakan suasana mewah dan berkelas.

Salah satu inovasi dalam koleksi Wall Tile Revamp adalah bobotnya yang lebih ringan tanpa mengurangi kualitas, memudahkan pengangkutan dan pemasangan serta mengurangi beban pada struktur bangunan.

Teknologi pembakaran ganda (double firing) menjamin keramik yang tahan lama dengan kilap sempurna. Tampilan desain dan warnanya pun sangat tajam dan natural berkat teknologi Digital Tecnica. Keunggulan lainnya adalah formula glasur anti ngompol (watermark free) untuk menghindari noda atau bekas air yang kerap mengurangi estetika keramik.

Roman memperkenalkan sembilan varian dalam koleksi Wall Tile Revamp: dCopenhagen, dVenato, dBorghini, dBeige, dDanby, dSintra, dSicily, dVolakas, dan dEtincelle. Semua varian memiliki ukuran 30×60 cm dengan pilihan base tile dan decorative tile berstruktur, kecuali dEtincelle yang hanya menyajikan base tile.

Bagi penggemar marmer putih, dBorghini dan dVenato menawarkan keanggunan yang khas. dBorghini terinspirasi marmer putih Italia dengan kombinasi urat warna abu-abu dan emas. Sementara dVenato menampilkan urat warna abu-abu yang tipis.

Adapun dBelge memberikan pilihan untuk penggemar marmer hitam, dengan urat warna emas dan putih yang kontras. Sementara itu, dCopenhagen, dDanby, dSintra, dSicily dan dVolakas  menyajikan pilihan motif marmer dan batuan dengan nuansa warna abu-abu. Untuk opsi yang lebih beragam, ada dEtincelle yang menampilkan konsep terrazzo dengan warna yang cerah dan atraktif.

https://www.youtube.com/watch?v=jY5yw-tAzaY

Kehadiran Wall Tile Revamp memberikan solusi bagi para pemilik bangunan, arsitek, desainer interior dan kontraktor yang menginginkan keramik dinding yang ringan, namun tetap memenuhi spesifikasi kualitas dan estetika yang tinggi. Keramik dinding ini dapat diaplikasikan baik secara horizontal maupun vertikal pada dinding interior seperti kamar mandi, dapur, gerai ritel fesyen, ruang resepsionis dan lain-lain.

Produk Indonesia yang mendunia

Roman merupakan brand produk dalam negeri dengan kualitas yang sudah diakui secara internasional. Hal ini dibuktikan dengan ekspor produk RomanGranit yang telah menjangkau 90 negara di dunia selama lebih dari 35 tahun. Roman merupakan satu-satunya brand ubin granit dan keramik dari Indonesia yang rutin mengikuti Cersaie – Italia, sebuah pameran keramik paling bergengsi di dunia.

Baca juga: Roman Kembali Hadir di Cersaie 2023

Roman berdiri sejak tahun 1970-an. Industri ini memproduksi ubin granit dan keramik di pabrik yang berlokasi di Balaraja Tangerang dan Mojokerto Jawa Timur. Roman menciptakan produk dengan kualitas tertinggi yang menjadi benchmark di pasar saat ini.

Dapatkan koleksi Roman terbaru dan terlengkap di showroom House of Roman terdekat dari kota Anda. Produk-produk Roman juga dapat Anda temukan di jaringan pemasaran yang tersebar di seluruh Indonesia.  Untuk informasi, kunjungi website www.roman.co.id!

Do you want more informations?
Send us a message!

Please wait...